SELAMAT DATANG

Sabtu, 19 Januari 2013

Mencari Tema Karya Ilmiah

Tanggapi, Artikel Orang lain 

Bisa jadi penulis pemula merasa kesal karena sulit menemukan tema karya tulis yang akan dibahas. Meraba-raba kesana-sini tidak juga menemukan tema yang bagus dan aktual. Bagaimana cara mengatasinya, apabila Anda terpaksa masuk golongan penulis yang sulit menemukan tema aktual ?
Jangan bingung, ada cara mudah asalkan  Anda cepat mau banting stir
. Anda baca artikel orang lain dan Anda pahami  isinya kemudian  Anda mau berusaha menanggapi secara proporsional, tidak emosial dan dengan netral. Artikel yang Anda baca tentunya artikel aktual  yang pantas untuk dikembangkan. Bagaimana menanggapi artikel  orang lain ? Yang jelas sebagai penulis pemula jangan berlagak sok tahu sehingga menyalah-nyalahkan isi artikel orang lain.
Artikel yang Anda tulis  bisa berisi menyetujui, melengkapi, menawarkan alternatif, meluruskan maupun mengkritisi artikel yang Anda tanggapi. Mencari tema dengan menanggapi artikel orang lain adalah cara yang paling praktis bagi penulis pemula  asalkan didukung oleh kehadiran referensi yang meyakinkan.

Buka , Catatan Momen Waktu
Bangsa Indonesia terkenal mempunyai banyak hari peringatan. Salah satu bentuk partisipasi memperingati hari-hari besar atau hari yang ditetapkan sebagai hari yang perlu dikenang adalah menulis di media masa dengan tema yang berkaitan dengan hari-hari tersebut.
Anda dapat mengambil sikap untuk urun rembug memberi pencerahan masyarakat dalam bentuk karya ilmiah yang disajikan di halaman media masa. Dalam penyajian karya tulis Anda , sampaikan saja persoalan, evaluasi atau solusi terhadap suatu masalah yang berkaitan erat dengan peringatan hari tersebut. Coba tengok lagi klipping artikel pendidikan Anda ! Simak, ketika seputar tanggal 2 Mei setiap koran pasti menurunkan artikel yang berkaitan dengan seluk-beluk sistem pendidikan kita. Seputar 25 November artikel yang terpopuler membahas tentang plus minus guru dan sistem pendidikan yang ada.
Anda hendaknya mempunyai catatan peringatan hari penting seperti di atas sehingga dapat mempersiapkan sejak dini artikel yang perlu dibuat guna menyongsong jatuhnya peringatan hari penting tersebut. Jangan lewatkan, hari penting  itu hanya sekali datang dalam tempo satu tahun. Jangan tunda menulis, hari penting yang datang pada tahun berbeda tentu masalah yang sedang urgen juga berbeda.
Nah, catatan hari-hari penting jangan sampai lupa. Anda selanjutnya dapat menduga tema seperti apa yang dibutuhkan media masa pada hari / tanggal yang penting dan ada sejarahnya itu.

Angkat, Kasus yang Anda Lihat
Kasus nyata yang ada di sekitar kita adalah fakta yang dapat dikaithubungkan dengan pendidikan , kasus apa pun. Dapat atau tidaknya kasus yang ada diangkat sebagai artikel pendidikan, tergantung ketajaman olah pikir, olah bahasa , dan olah referensi kita.
Semakin tajam olah pikir kita semakin terasa banyak kasus di sekitar yang bisa diangkat sebagai bahan tulisan. Pilihlah satu persoalan yang sudah Anda inventarisasi untuk  dikembangkan menjadi tema terpilih.
Coba Anda renungkan kasus-kasus yang dapat Anda lihat di sekitar kita seperti di bawah ini ,
  1. Kasus perkelahian pelajar
  2. Kasus anak tak mau belajar tetapi tak mau berpisah dengan televisi
  3. Sikap anak yang  tidak sopan terhadap guru
  4. Gedung SD rusak di samping megahnya gedung BRI
  5. Guru tak kenal buku-buku terbaru namun sangat lincah membicarakan sepeda motor ataupun acara  televisi
  6. Dan lain-lain  banyak sekali .
Kasus-kasus ini merupakan persoalan pendidikan yang dapat Anda tulis sebagai karya yang pantas dipajang di halaman media masa. Banyak sekali kasus penyimpangan, pelanggaran dan keteledoran pengelola pendidikan yang melahirkan makin rumitnya persoalan pendidikan. Persoalan – persoalan pendidikan  itulah menunggu evaluasi dan solusi Anda dalam upaya urun rembug  melalui tulisan di media masa sebagai artikel yang dinantikan masyarakat.
Coba inventarisasi kasus yang Anda  lihat, baik melalui indera Anda maupun melalui berita yang jelas sumbernya. Selanjutnya coba Anda kembangkan menjadi sebuah tulisan artikel ilmiah populer dari tema pilihan Anda.

Pilih, Persoalan yang Mendesak
Kejelian Anda melihat persoalan pendidikan  di sekitar merupakan kekayaan Anda. Makin jeli makin terasa banyak persoalan yang dapat Anda rangkum. Persoalan yang banyak dan sudah Anda inventarisasi selanjutnya dapat Anda pilih satu yang paling mendesak untuk dibahas. Mendesak  dalam arti mendesak waktunya maupun  mendesak  kepentingannya.
Ringkasnya, Anda hendaknya memang jeli memperhatikan waktu dan kepentingan sebuah artikel yang berkaitan dengan situasi dan kepentingan komunitas pembaca.
Dengan demikian Anda bisa mentarget artikel pendidikan  dengan tema apa pada bulan bahasa, bulan membaca, liburan sekolah, hari olah raga nasional, menjelang hari AIDS, menjelang tahun baru dan lain-lain. Persoalan apa yang terbaru kemudian Anda kaitkan  dengan situasi dan kondisi  waktu-waktu itu seperti tersebut di atas. Berlombalah sebagai pengirim pertama dalam membahas persoalan pendidikan yang berkaitan dengan waktu – waktu tersebut.

Oleh Drs.Marijan
Praktisi Pendidikan di SMPN 5 Wates Kulon Progo Yogyakarta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blue Fire Pointer